Baik blogger, content writer, maupun copy writer, perlu untuk menerapkan SEO Checklist. Terdapat manfaat yang akan dirasakan, tatkala penerapannya dilakukan secara konsisten. Lalu apakah SEO Checklist ini sama seperti teknik SEO pada umumnya? Yuk, kita kulik lebih dalam.
Berkenalan dengan SEO untuk Blog/Website
Tentunya, pembaca blog fennibungsu.com sudah familiar dengan kata SEO, yang merupakan kepanjangan dari Search Engine Optimization, bisa diartikan dengan bahasa mudahnya adalah bagaimana mengoptimalkan mesin telusur untuk mendapatkan peringkat situs yang oke, sehingga website tersebut bisa muncul di mesin pencari.
SEO ini bisa dikatakan adalah hal yang tidak dipisahkan dari sebuah konten. Bila tidak pakai teknik Search Engine Optimization ini, mungkin kita tidak bisa menemukan jawaban atas hal-hal yang ingin ditanyakan, begitu juga kita pun sebagai blogger juga tidak bisa melihat artikel yang kita posting di blog muncul di mesin telusur.
Maka dari itu, untuk mengoptimasi blog menggunakan SEO, umumnya kita akan menerapkan SEO On Page dan SEO Off Page.
1. SEO On Page
SEO On Page adalah cara mengoptimalkan website/blog guna meraih peringkat paling atas di mesin telusur dan meningkatkan trafik. Bagian-bagian dari SEO on Page seperti: meta deskripsi, alt title image, internal link, url title, PAA (People Also Ask), dan headings.
Baca Juga: Ini Kunci Ampuh Belajar SEO On Page
2. SEO Off Page
SEO Off Page merupakan teknik SEO yang berfokus pada bagian luar/eksternal website. Penerapan SEO Off Page ini seperti: link building, backlink, mempromosikan link postingan ke media sosial, dan guest posting.
Apa Itu SEO Checklist?
“Sumber untuk belajar SEO di jaman sekarang ini banyak, beberapa diantaranya bisa melalui webinar dan boothcamp.” Terang kak Miftahul Khoir.
Alhamdulillah-nya saya berkesempatan untuk belajar SEO Checklist yang bertajuk: “SEO Checklist for Blogger, Winning the SERP”, dengan narasumbernya adalah kak Miftahul Khoir, Head of Digital Marketing di KlikDokter, bareng BRT Network secara daring, pada hari Jumat lalu.
Kak Miftahul menceritakan pengalamannya ketika berprofesi sebagai penulis artikel dan memiliki tantangan di tempat kerjanya, tatkala ia menerapkan SEO sayangnya tidak begitu banyak pengaruh. Pria lulusan dari jurusan Teknik Informatika ini pun melakukan SEO Checklist, dan akhirnya ada perubahan yang signifikan.
SEO Checklist adalah mengecek bagian-bagian dari teknik SEO yang sudah dilakukan. Nantinya akan diketahui apa-apa saja nih yang ternyata kelewat, atau masih belum maksimal dikerjakan.
Pentingnya Analisa Artikel dengan SEO Ceklist
Kalau sudah membahas apakah artikel muncul di halaman pertama, bakalan jadi hal yang memukau dan mendebarkan. Pasalnya, saya yang kerap menulis di blog suka deg-degan, bisa gak ya artikel yang saya buat itu ciamik posisinya di mesin telusur. Harapannya, bisa gitu minimal masuk halaman kedua atau ketiga.
Oleh karenanya sebagai blogger, menurut Kak Miftah hendaknya memiliki kemampuan yang kreatif, menayangkan artikel yang bersifat solutif dan ada actionable-nya serta terpercaya. Dan juga memiliki keterampilan teknis dalam penguasaan tools dan memahami cara kerja mesin telusur. Tak hanya itu, dalam penulisan artikel kita bisa menerapkan rumus E-E-A-T, yaitu:
- Experience: konten tulisan dibuat berdasarkan pengalaman pribadi
- Expertise: konten yang punya kredibilitas, dan pendidikan yang relate dengan topik yang ditulis.
- Authoritativness: reputasi website atau pembuat konten yang diakui sebagai sumber terpercaya.
- Trustworthiness: hindari praktik konten yang menipu dengan membangun rasa percaya dan akurat user terhadap kontennya.
Selain konsep E-E-A-T ini, perlunya untuk memantau performa blog kita melalui SERP. Ditambah dengan menganalisa user interaction dan behaviour lainnya para pengunjung blog kita dengan bantuan GA-4. Hayoo.. grafik GA-4 udah pada jalankan? Soalnya Google Analytics Universal udah gak ada lagi loh datanya.
Analisa dalam blog kita itu, kurang lebih penggambarannya adalah: pengunjung datang ke blog kita, nah pas nih ketemu jawabannya, sehingga dia tidak perlu cek ke situs/blog lain. Tak hanya itu saja, syukur-syukur pengunjung blog kita itu juga betah berlama-lama di blog kita dengan membaca artikel lainnya. Oleh karenanya, bisa memahami audience kita seperti apa, itu adalah kuncinya.
Dari analisa di atas, bisa langsung ceki-ceki SEO Checklist apa saja yang kurang bisa ditambahkan. Atau memungkinkan saja, ada yang terlewat belum dikerjakan.
Penutup
Adanya SEO ceklist dapat dijadikan sebagai panduan dalam memeriksa blog kita. Namun jangan jadikan beban teramat mendalam, terus semangat belajar dengan trial and error.
Baca Juga: Cara Berkomentar Aman agar Tidak 404 di Wordpress
“SEO itu tidak instan. Jangan terlalu memikirkan SEO secara rumit, dari soal link-nya yang harus seperti apa, judulnya kayak bagaimana. Sebab yang membaca artikel kita itu adalah manusia, bukan robot.” Ujar Kak Miftahul.
Kalau ditelaah lebih lanjut memang benar, karena saya pernah membuat salah satu artikel di blog yang njelimet dengan SEO, tapi sayangnya malah jadi kaku ketika tulisan tersebut saya ulang membaca, huhu. Jadilah, diedit artikelnya, biar gak kaku lagi. Walau kita membuat konten tulisan dengan teknik SEO, tetaplah sisi humanis diperlukan.
Baca Juga: Peluang Cuan Blogger Saat Ini
Baca Juga: Cara Mengatasi Komentar Unknown di Blogspot
Kuy, tingkatkan lagi semangat belajar teknik SEO. Periksa lagi semuanya dengan bantuan tools seperti GA-4, Google Search Console, Ahrefs, dan lainnya. Bagaimana, sudahkah melakukan SEO Ceklist hari ini terhadap blogmu?
Klo pake WP ada yoast. Nah disini juga ada sekilas SEO ceklisnya. Di bagian alt tilttle image ini nih di aku yang masih jadi peer bangeet. Selalu aja kurang tapi ngga tau kurangnya dimana. Perlu banyak belajar lagi nih soal SEO yang semakin keisini semakin komplek bahasannya. Semangaat...
BalasHapusWah saya ketinggalan pelajaran keren ini, Mbak. Dan jujur saja, soal SEO ini saya pun masih terus belajar, termasuk SEO Cheklist. Tapi setuju, jangan dijadikan beban. pelan-palan akan saya pelajari. semangat...
BalasHapusPenting banget ya blogger melakukan SEO checklist. Apalagi kalau memang ingin monetasi blognya. Biar pengunjung blog juga semakin banyak
BalasHapusSEO on page ini saya masih terus belajar memahaminya. Memang harus pelan-pelan kalau untuk saya belajarnya. Bener-bener bertahap banget.
BalasHapusMasih belajar sedikit demi sedikit dari adik tersayangku🥰 pastinya setiap blogger harus mengerti tentang tehnik SEO ini ya biar blog kita kian cakep dan dapat rating tinggi.
BalasHapusAku pernah merasakan gitu juga Fen. Selesai nih belajar SEO, bikin artikel mengikuti arahan eeehh hasilnya dong, tulisannya kaku banget hahahaha. Gak gue banget lah pokoknya. Dan eehhh boro-boro nongol di mesin pencari. Akhirnya setelah dibesarkan hatinya oleh seorang penulis (guru menulisku), sekarang bikin artikel selapang yang aku bisa. Diajak lebih fokus pada kualitas penulisan, termasuk diantaranya memperkaya diksi. Jadi sekarang lebih menikmati prosesnya aja.
BalasHapusSemakin mendalami dunia blog, semakin sadar bahwa SEO ini penting banget. Setuju, jika SEO tidak instan. Harus banyak banyak belajar. Karena penerapan SEO banyak caranya.
BalasHapusIlmu per-SEO-an tuh walaupun banyak yg anggap sepele, tapi makin berkembang loh. Sebagai blogger, wajib sih menulis mengikuti kaidah SEO. Apalagi kalau artikel kita mau dibaca orang. Kan maunya artikel kita memang dicari orang kaaan...
BalasHapusTrims sharingnya...
Setuju banget, SEO penting tapi jangan terlalu dipikirin
BalasHapuskarena kalo cuma mikirin SEO jadi writer's block
dan akhirnya gak produktif
Thanks udah berbagi, bermanfaat banget ini, saya juga udah lama selalu menerapkan beberapa aturan SEO meskipun belum sempurna sih, dan saya setuju, jangan terlalu dipikirin, nanti tulisan jadinya terbaca aneh, kayak robot hahaha
BalasHapusDalam artian, meskipun saat membuat artikel kita sudah menerapkan SEO. Kita juga perlu melakukan SEO Checklist gitu ya, Kak.
BalasHapusIya sih. Siapa tahu kan ada yang kelewat. Atau ada yang bisa diperbaiki. Oke.oke.
Belajar SEO itu sebenarnya asyik, apalagi saat ngulik-ngulik blognya itu. Dan betul sekali untuk mendapatkan hasilnya tidak bisa instant, tapi berguna untuk jangka panjang. Asal mau belajar pasti bisa, karena yang dipelajari banyak sekali memang jadi harus sabar dan telaten
BalasHapusbelajar SEO ini memang tidak ada habisnya ya kak, seru deh kalau sudah uprek seo on page serta seo off page, meski awal-awal belajar kepala rasanya berputar-putar hehehe
BalasHapusMakin eksis ya pelatihan SEO buat para blogger dan content writer, makin banyak informasi yang harus digali setiap waktunya supaya gak ketinggalan perkembangannya, aku aja merasa terseok-seok untuk belajar tentang hal ini, tapi ya harus tetap semangat biar blog nya banyak yang baca
BalasHapusMasih banyak pelajaran SEO yang harus saya pelajari, secara saya mah belajar dari adik saya yang sudah lebih dulu pintar. Semangat ciee yes
BalasHapusmembangun konten eeat ini gampang2 susah ya, apalagi blog molly udah kadung gado2 tapi ya coba2 bikin aja daripada gak update2. hihii
BalasHapusJujur ga 😅😁. Masih bingung iya, dan aku ngerasa juga kalo terlalu fokus seo yg ada malah ga maksimal di tulisan. Jd selama ini aku berusaha nulisnya sebagus mungkin, seinformatif mungkin, dan kalo bisa unik temanya.. Itu juga kenapa aku lbh suka traveling ke tempat2 antimainstream mba, jd tulisanku juga bisa beda dari travel blogger lain.
BalasHapusTapi bukan berarti ga peduli dan ga mau belajar seo. Aku tetep pelajari. Tp blm aku jadiin patokan dulu, krn ga mau blogku malah ga ke update saking fokusnya ama seo 😅
makasih ya mbk sharingnya smepat tertinggal kelas SEO ini dan emang perlu banget upgrade ilmu nih ikutan kelas kece begini
BalasHapusdetail sekali penjelasan terkait seo checklist jadi memudahkan pembaca untuk mengerti dan memahami, okeh makin semangat untuk menulis dengan seo
BalasHapusBener SEO nggak instan apalagi dengan algoritma Google yang sellau berubah perkembangannya pun banyak.
BalasHapusDuh jd keintet PR-ku buat membetulkan alias ngedit2 artikel lawas supaya seusai kaidah SEO nih hehe,
wahhh seru skali ya belajar SEO. Tapi praktiknya yg susah ya mak
BalasHapusseru banget ya Kak kelas kemarin, jadi makin sadar kalau masih banyak nih PR yang harus diterapin tentang SEO.
BalasHapustapi dengan adanya SEO Checklist ini kita jadi bisa buat blog kita jadi lebih terarah dong ya, bonusnya trafik meningkat dan jadi lebih mudah terindeks juga dong pastinya :)
SEO Checklist sebenarnya sudah jadi makanan saya saat awal ngeblog
BalasHapusAwal awal sudah dicekoki soal SEO
Alhamdulillah paham dikit dan terus belajar
Wah ketinggalan nih kelas seru yang bahas SEO. Memang tidak bisa dipungkuri, SEO itu sekarang penting. Kalau di wp biasanya aku ada tuh SEO checklist-nya biar ketahuan mana yang harus diperbaiki supaya tulisan jadi lebih berkualitas. Kalau ada bootcamp bahas SEO dengan detail menarik tuh.
BalasHapus