Apa iya punya ponsel compact itu hanya sebuah mimpi aja? Tersedia juga kameranya yang juga ciamik, karena sebagai blogger kan butuh hasil jepret foto atau sematan video buat di blog agar tampilan artikel lebih menarik lagi. Terlebih gak pakai lama nge-carger, karena kan harus dipakai sebagai perangkat buat liputan.
Eh ternyata ponselnya ada NFC (Near Field Communication) juga. Makin asik banget rasanya biar urusan ceki-ceki e-money lebih gercep, bener-bener ponsel idaman saya nih. Namun apa iya, bisa selengkap itu? Bentar-bentar, kita kuliknya sekalian aja nih, soalnya ada Zenfone 10 yang baru aja launching, pada hari ini.
Peluncuran virtual Zenfone 10 pada hari ini pukul 19.00 WIB dari ASUS menampilkan ponsel yang compact, kekinian, dan chipset bertenaga dengan sistem kamera yang makin oke, dan banyak kejutan menariknya.
Layar dan Chipset Zenfone 10
ASUS Zenfone 10 ini desainnya ramping dan modern. Compact untuk digenggam. Apalagi beratnya ponsel dengan sensor sentuh ZenTouch 2.0 ini adalah 172gram. Ukuran layarnya yang imut yaitu 5,9inch AMOLED menjadikan ponsel ini bisa kita operasikan dengan satu tangan saja alias one-handed.
Pakai chipset Snapdragon® 8 Gen 2 mobile platform terbaru, jadinya
banyak pengalaman menakjubkan baik untuk kegiatan multitasking maupun gaming. Pasalnya
refresh rate Zenfone 10 ini sampai 144Hz. Kalau untuk dipakai main games,
bakalan makin smooth terasa di ponsel dengan Edge Tool 2.0 ini.
Penyimpanan dan Baterai Zenfone 10
Compact yang imut dari Zenfone 10, siapa nyana kapasitas RAM nya hingga 16GB LPDDR5X, dan untuk penyimpanan ROM-nya hingga 512GB UFS 4.0. Bisa berlega-lega dalam menyimpan hasil jepretan foto, video, maupun aplikasi games yang disukai. Kalau pun nanti pas lagi main games atau bikin konten baterainya kebetulan mau habis, tenang saja, Zenfone 10 punya 30W wired hypercharge dan 15 W kalau pakai wireless charging. Cepet banget kan urusan nge-casnya di baterai ponsel berkapasitas 4300 mAh ini.
Baca Juga: Manfaat CCTV Outdoor
Audio
Kalau sedang nge-game adanya backsound jadi penambah
semangat. Apalagi buat saya yang acap kali kalau untuk sedang bekerja membuat
konten gambar maupun artikel kerap mendengarkan musik, tentunya perlu kualitas
suara dari ponsel yang gereget. Nah soal ini menjadi perhatian juga dari ASUS,
karena Zenfone 10 punya speaker stereo ganda dan suaranya yang berkualitas tinggi
dari Dirac Virtuo™, terbayang kan cetar suara yang dihasilkan bebas distorsi.
Kamera yang Kusuka
Dari awal sudah saya singgung tentang kamera. Ini nih, senjata andalan yang diperlukan untuk seorang blogger, biar hasil jepretan maupun bidikan video tidak burik, shaking, maupun ngeblur. Dan ya, ASUS Zenfone 10 ini bisa diandalkan, karena untuk di bagian belakang ponsel ada kamera utama 50MP IMX766, dan kamera ultrawide 13MP FOV 120˚. Sedangkan untuk bagian depan ponsel ada kamera selfie 32MP RGBW pixel binning 1.4μm, dan punya teknologi RGBW sehingga meski minim cahaya kualitas foto tetap baik.
Baca Juga: Ini Laptop OLED Tertipis di Dunia
Fitur-fitur keren di ponsel yang memiliki AI object sense
ini terdapat fitur Light Trail yang membantu kita membuat foto lebih
profesional. Di sini ada pilihan mode yang bisa dipilih seperti Star trail, Flow
of people, Waterfalls, Light graffiti, dan Trafic trails. Gereget banget kan kamera
ponsel compact nan powerfull ini.
Selain itu punya juga fitur 6-axis Hybrid Gimbal Stabilizer yang diupgrade ke version 2.0. Video yang dihasilkan akan lebih mulus. Begitupun saat bidikan foto yang bebas guncangan karena adanya antishake OIS, Electronic Image Stabilization (EIS) yang ditingkatkan dan cepatnya fokus otomatis. Asiknya di sini adalah, kita tidak perlu lagi menggunakan tripod, karena punya opsi zoom yang membuat lebih stabil.
Jadi, Zenfone 10 Memang Cocok untuk..
Dari pembahasan awal, tentunya jadi penambah semangat untuk kita khususnya yang sedang mencari ponsel untuk membuat konten dengan kinerja mantap, nge-carger tidak pakai lama serta kehadiran fitur-fitur keren pada bagian kamera. Ini nih spesifikasi lengkap ASUS Zenfone 10 si Mighty on Hand.
Prosesor |
Qualcomm® Snapdragon®
8 Gen 2, Octa-Core, 3.2GHz |
GPU |
Qualcomm® Adreno™
740 |
UI |
Android™ 13 with new Zen
UI |
Display |
5.92" 20.4:9 (2400 x 1080) 144 Hz (hanya
tersedia dalam game) Kecerahan terbaca di luar ruangan
800 nits Kecerahan puncak 1.100 nits Avg Delta-E < 1 |
Dimensi |
68.1 x 146.5 x 9.4 mm |
Berat |
172 g |
Baterai |
4,300 mAh (typical)、Wired 30 W HyperCharge、Wireless 15 W Qi-certified charging |
Memori |
Sebesar 16 GB LPDDR5X RAM |
Penyimpanan |
Sebesar 512 GB UFS4.0 ROM |
Sensor |
Accelerator, E-Compass, Proximity,
Ambient light sensor, Side fingerprint sensor, Gyro (Support ARCore), Hall
Sensor |
Teknologi
Nirkabel |
Integrated 802.11a/b/g/n/ac, WiFi 7: 802.11 be/ax/ac/b/g/n, (2.4 GHz + 5 GHz + 6
GHz), 2x2 MIMO, 2 Antenna, WiFi-Direct Bluetooth® 5.3 (Bluetooth
Profile: HFP + A2DP + AVRCP + HID + PAN + OPP Tambahan Bluetooth audio codec: LDAC
+ aptX + aptX HD + aptX Adaptive+AAC) |
GPS |
GNSS support GPS (L1/L5), Glonass
(L1), Galileo (E1/E5a), BeiDou (B1/B2a), QZSS (L1/L5) dan NavIC (L5). |
I/O Ports |
USB 2.0 Type-C®, supports
QC4.0/PD 3.0 Charging3.5 mm Audio Jack - Head phone |
Kamera |
Kamera
depan: |
32 MP, RGBW, pixel binning
technology. |
|
Kamera
Belakang: |
|
50 MP (Main camera Sony®
IMX766) |
|
13 MP (120° ultrawide-angle lens) |
|
Voice
Wakeup |
Yes |
Speaker |
Receiver (as top speaker) 10 x 12 |
5-magnet Speaker 11 x 15 |
|
External Smart Amplifier x 2 |
|
Tahan
Percikan, Air, dan Debu |
IP65 / IP68 |
NFC |
Supported |
Warna |
Aurora Green, Midnight Black, Comet
White, Eclipse Red, Starry Blue |
Makin senengnya, ponsel yang punya sertifikat IP68 anti debu dan water resistant ini memiliki 5 varian yaitu Midnight Black, Aurora Green, Comet White, Eclipse Red dan yang saya suka adalah adanya warna biru si Starry Blue.
Biar gak makin penasaran dan deg-degan, ini dia Zenfone 10 Launch Sales Promo. Khusus hanya pada periode launch: 29 September hingga 15 Oktober 2023, yaitu:- Zenfone 10 (8GB/128GB) Rp. 8.999.000 Discount 300K menjadi Rp.8.699.000.
- Zenfone 10 (16GB/512GB) Rp. 11.999.000 Free Connex casing – senilai 899K.
Promo spesial ini hanya berlaku di mitra penjualan resmi
ASUS:
- Offline > ERAFONE, ASUS Exclusive Store, ASUS Authorized Dealer.
- Online > Tokopedia, Eraspace, ASUS Online Store.
Kalau sudah menemukan ponsel compact seperti Zenfone 10 yang punya NFC ini, tentunya bakalan mendukung pekerjaan saya dan kamu dalam hal membuat konten. Bahkan untuk hiburan pun, ponsel ini dapat diandalkan baik untuk bermain games maupun menonton video dan mendengarkan musik. Dan ya, ini bukan lagi impian karena, kita bisa mengabadikan momen kapanpun, melalui si Mighty on Hand ala ASUS Zenfone 10.
19 komentar
Kereeeen iiiiih hp Asus yg baru ini. Aku blm pernah sih pake hp dari Asus. Jadi tertarik bacanya. Apalagi ada warna merah 😍😍😍😍😍. Warna fav ku bangettttt. Dari segi harga yg space 512 masih masuk budgetku. Kalo buat hp aku memang usahain jgn LBH dr 15 Mio. Sayang juga kalo exceed dari itu, mnding buat jalan2 hahahaha 🤣
Ukurannya nyaman digengam, tapi powerfull soeknya
Kaya aku gak paham apa itu NFC, hihih.. padahal mah di HP fitur ini uda ada yaa..
Apalagi punya Zenfone 10 nih.. Makin ngulik fitur keren yang ditawarkan ASUS untuk mengoptimalkan penggunaan HP untuk mempermudah kebutuhan sehari-hari.