Warna-warni Artikel di Blog Fenni Bungsu 2022

Alhamdulillah, sampai juga kita dipenghujung tahun 2022. Pastinya penuh warna yang dilalui baik dari segi kehidupan nyata bersamanya, kita dan semua (et dah apa coba, haha). Begitupula dalam dunia kerja, khususnya buat saya sebagai bloger yaitu per-bloggingan.

Pasang surutnya sebagai bloger dalam menghasilkan karya pun pastinya pernah dirasakan. Adakalanya rajin menulis, karena ceritanya lagi dapat ide cemerlang. Namun bisa juga sebaliknya lagi M melanda, iya si M, malas maksudnya. Atau juga si S, Suiiiibuuuk, heheh.

Saat menulis pun juga bisa saja beragam. Bisa kesemua kategori datang bersamaan idenya. Akan tetapi dapat pula malah jadinya satu kategori saja. Lagi doyannya nonton drakor, maka fokus terus dalam satu tahun kategori Film/Drama ini bisa lebih banyak. Atau pas ada momennya tentang keuangan, maka banyak perihal tulisan finansial terusss. 

Tak masalah akan full artikelnya di kategori yang mana, atau penuhnya tulisan karena organik semua atau artikel berbayar (paid post) karena yang penting blog terisi, bisa bermanfaat untuk pembaca lalu dapat pahala menjadi amal jariyah, dan hati bahagia. Ya kan..kan..

Kalau dihitung pastinya setiap orang berbeda, baik itu kejadiannya maupun hitungan jumlah. Ya, termasuk hitungan jumlah artikel sih maksud di sini, kan bloger, wwkwkk. Untuk penghitungan total artikelnya ini adalah gabungan antara artikel berbayar maupun organik.

Jumlah Artikel dari Kategori

Maka dari itu, saya ceki-ceki lagi artikel-artikel dari kategori mana saja, yang dikatakan terbanyak dan yang paling sedikit. Dan… ternyata, untuk yang paling sedikit itu kategori fashion, yang hanya berjumlah 1 tulisan saja, hix. Hal tersebut bikin gemesss juga sih, tapi sekaligus sambil mikir,

Hemm mungkin karena saya kurang mengikuti informasi perkembangan fashion terkini juga sih, sehingga terlewatkan untuk menghasilkan artikel di kategori ini.

Lalu untuk jumlah artikel terbanyak, ini cukup unik karena ada yang jumlahnya sama, hehe, yaitu:

  • 12 artikel, kategori: Finansial dan Beauty
  • 11 artikel, kategori: Kesehatan dan Film

 

Jumlah Komentar

Artikel blog akan penuh warna, tatkala adanya jejak komentar yang ditinggalkan oleh pengunjung. Siapa sangka, berwarnanya ini juga menjadi nilai jual saat ada calon klien yang sedang ceki-ceki blog kita. Hal ini pernah disampaikan oleh salah satu klien yang pernah bekerjasama dengan saya, bahwa, “blognya unik dengan engagement-nya”. Dari situ, saya berupaya agar tiap tulisan ada komentarnya. Nah berikut artikel dengan jumlah komentar paling sedikit, dengan 14 komentar yaitu artikel berjudul:

Tanggal 30 Hari Nasional dan Internasional kategori Pendidikan, dan Kirim File G-Drive kategori Teknologi.

Sedangkan untuk tulisan dengan jumlah komentar terbanyak, yaitu:

  • 124 komentar: Aplikasi Audiobook Storytel Mudahkan Baca & Dengarkan Buku, kategori Buku
  • 97 komentar: Aktivitas November Menyenangkan dengan Nobar World Cup 2022, kategori Olahraga
  • 86 komentar: Panduan Berobat ke Malaysia yang perlu Kamu Ketahui, kategori Kesehatan

Dari dua segmen ini, jadi penyemangat untuk saya agar di tahun 2023 besok, bisa lebih baik lagi dalam menghasilkan konten tulisan, dapat konsisten dengan engagement pada tiap-tiap artikel, dan semangat untuk terus menulis. Ya, semangat ini memang gak mudah sih ya buat dipupuk. Soalnya kan ada aja dah kendalanya, sebagaimana yang sudah disampaikan di awal.

Baca Juga: Kok Ribet Sih? Repot, Tauuk!

Kuy, kita bangkitkan rasa menulis agar rumah yang dibangun dari belum TLD sampai jadi TLD bisa terus eksis. Apalagi kan kalau udah masuk ganti tahun juga pertanda buat menyiapkan tabungan perpanjangan domain blog, eh, wkwkwk. Berhubung besok ganti menit, beralih jam, tukar hari, berubah bulan, pindah tahun, maka saya cukupkan curcolan ini sampai di sini. Sampai jumpa #SemangatCiee menulisnya gaess..



31 komentar

Komen Blog fennibungsu.com
Adi mengatakan…
Keren mbak. Kayaknya bisa konsisten nulis ya. Ini akan jadi penyemangat saya untuk mengarungi 2023 nanti. Semangat untuk blog Mbak Fenni
Komen Blog fennibungsu.com
Maria G Soemitro mengatakan…
wah komentar pun dihitung hehehe

saya sih ngejar jumlah postingan karena punya target

resolusi setiap tahun 200 postingan

dan gak pernah tercapai. hiks
Komen Blog fennibungsu.com
Farida Pane mengatakan…
Asyik nih kalau bisa mengerucutkan niche. Yang penting blog tetep rajin dirawat ya
Komen Blog fennibungsu.com
lendyagasshi mengatakan…
Semangaaaattt...
Gak boleh lupa banget perpanjangan domain ini ya.. Salah uda semangat nulis, eh.. blognya gak bisa diakses. Ini sedih banget siih..

Kereen..ada simpulannya begini..
Andaikan ada yang bantu bikin receipt kayak spotify gitu ya.. hehehe, automatically.

Selamat Tahun Baru 2023 dan semoga semakin sukses untuk karir, cinta serta nge-blognya.
Komen Blog fennibungsu.com
Katerina mengatakan…
Dari data yang ditampilkan, komentarnya rameeee lho itu.

Fenni memang rajin nulis ya, dan banyak tulisan organik juga. Makanya engagement nya bagus.

Semangat terus bloggingnya. Semoga tahun baru lebih banyak lagi secara kuantitas dan kualitas. Aamin
Komen Blog fennibungsu.com
Akarui Cha mengatakan…
MasyaAllah sampai Kak Fenni bikin juga rangkuman pencapaian di blog Kakak sepanjang tahun lalu. Mantap banget. Aku nggak kepikiran sedetail itu lho Kak. Jadi pengen hitung punyaku juga deh.
Komen Blog fennibungsu.com
Nurul bukanbocahbiasa mengatakan…
Yukkk makin semangat blogging di 2023
Aku jg pingin ikut grup challenge gitu sih
Klo ada temannya kan makin seru
Komen Blog fennibungsu.com
Goresan hati mengatakan…
Semangat kak. Kita berjuang di jalur yang sama. Yakin deh usaha gak mengkhianati hasil
Komen Blog fennibungsu.com
Bayu Fitri mengatakan…
Wah beraneka ragam ya kak perjalanan blognya semangat terus ya untuk menulis artikel dengan informatif seangsaya baca blognya
Komen Blog fennibungsu.com
Ila Rizky mengatakan…
Bener banget sih. Kadang bingung mau isi konten apa. Akhirnya yang kepikiran aja. Kalau lagi suka drakor ya ngisinya review mulu. Tapi bisa jadi besok2 beda genre tulisan. Ehehe. Yang pentkng sih masih ngeblog. Soalnya banyak juga blogger yang udah hiatus bertahun2 ga comeback lagi
Komen Blog fennibungsu.com
Yuni Bint Saniro mengatakan…
Bagi seorang yang aktif ngeblog rasanya seneng ya melihat perkembangan blog. Melihat warna-warninya sepanjang tahun. Bismillah. Tahun ini semakin aktif lagi ya, Kak...
Komen Blog fennibungsu.com
Mutia Ramadhani mengatakan…
Mba Fenni di mataku salah satu blogger yang konsisten dengan update postingan-postingan terbaru. Sangat menginspirasi. Semoga makin keren ya mba fennibungsu.com.
Komen Blog fennibungsu.com
Mbul Kecil mengatakan…
Wah asyik banget ya Fenny...Mbul jadi pengen bisa sesemangat fenny ngeblognya deh..hihi..biarpun punya mbul ga kubuat bisnis sih soalnya blog mbul masih buat kayak diary hihi...memang kalau ada yang komen rasanya semangat, apalagi kalau komennya itu menghibur yang punya blog dan ditulis panjang en niat hihi...jadi makin semangat sebagai yang empunya blog...semangatcie semoga kategori penambahan artikelnya di tahun ini makin banyak jadi bisa ngunjungin ke banyak post sekali mampir ^^
Komen Blog fennibungsu.com
Eka FL mengatakan…
siapa yang sangka berawal dari komentar lalu terbitlah job ya, hehehe. emang sih komentar di blog terkesan sepele tapi itu pentig juga. btw saya jadi penasaran, mba fenny ngeblog sejak tahun berapa?
Komen Blog fennibungsu.com
Farida Pane mengatakan…
Enak deh yang punya blog bebas ya mo nulis tentang apa aja. Isi artikel menjadi cermin minat kita saat itu.
Komen Blog fennibungsu.com
Mporatne mengatakan…
Rajin banyak nulis dan share maka hidup kita akan bantu menaikan branding yang selama ini kita inginkan
Komen Blog fennibungsu.com
Bambang Irwanto mengatakan…
Keren semangat ngeblognya, Mbak. Kalau saya, belum ceki-ceki hehehe. Hanya untuk tahun ini hanya 83 postingan. Saya tidak memasang target lagi yang dulu setiap tahunnya 100 tulisan per tahun. Saya biarkan mengalir saja. Ada ide tulis. Alhamdulillah rezeki dari blog juga selalu menyapa. Tahun 2023 tetap berusaha agar terus semangat ngeblog.
Komen Blog fennibungsu.com
Kanianingsih mengatakan…
selamat tahun baru 2023, semoga ngeblognya makin semangat lagi ya mbaa
Komen Blog fennibungsu.com
lendyagasshi mengatakan…
Setelah di break down pencapaian blog tahun lalu, rasanya jadi semakin semangat menulis ya, kak Fenni.
Kadang penyumbang views terbanyak tuh juga butuh momentum. Kayak misalnya IU lagi dating sama LJS, jadi artikel yang kaitannya dengan hal-hal tersebut mendadak UP.
HIhi...ini sih pentingnya menulis organik. Atau menulis job tapi yang temanya everlasting.

Semangat 2023, kak Fenni.
Selalu menantikan tulisan terbaru kak Fenni.
Komen Blog fennibungsu.com
Okti Li mengatakan…
Salut dengan semangat dan perjuangan untuk terus bisa melahirkan artikel yang bermanfaat dan banyak dicari pembaca. Semoga tahun 2023 semakin banyak pencapaian nya ya
Komen Blog fennibungsu.com
Fionaz mengatakan…
yuk mbak semangat terus melahirkan karya-karya terbaik, tetap menulis agar tulisan kita tetap abadi. selain menyalurkan hobi, siapa tau tulisan kita bermanfaat untuk orang lain. semangaaaaaaat
Komen Blog fennibungsu.com
Semangat terus menulis dan berbagi cerita inspiratif ya Mba Fenni. Selamat Tahun Baru 2023, semoga makin kece dan makin banyak warna yang tercoret di blog kesayangannya
Komen Blog fennibungsu.com
Wak Lat mengatakan…
iya mbak fenni, selamat tahun baru 2023.,

salam dari seberang ya., ;p
Komen Blog fennibungsu.com
Sabrina mengatakan…
Semoga 2023 makin banyak lagi kunjungan ke blognya mba dan komentarnya makin banyak, karena bisa jadi berbanding lurus blog mba banyak yang suka
Komen Blog fennibungsu.com
atiq - catatanatiqoh mengatakan…
wah mantap mbak, makin semangat ya ngeblog nya, semua artikelnya bermanfaat banget nih :)
Komen Blog fennibungsu.com
Ranggi's Travel Story mengatakan…
Kereen bun semangat untuk selalu menulis yaa di tahun 2023. Aku belum cek ricek malahan duh jadi kepo sama tulisan yang sudah aku hasilkan berapa yaa...(gusti yeni)
Komen Blog fennibungsu.com
Nabilla DP mengatakan…
keren mba konsistensinya dalam bikin postingan. semoga aku pun tahun ini bisa lebih banyak menulis di blog.. karena kadang masih sebulan sekali dua kali doang hehehe
Komen Blog fennibungsu.com
Manda Dea mengatakan…
berasa kilas balik ya hihi
tapi keren banget loh komentarnya hampir bisa sampe 100 lebih kak saluuut
Komen Blog fennibungsu.com
Harianeko.com mengatakan…
Smoga tahun 2023 menulisnya makin produkti dan lebih aktif lagi..
Tentunya tetap semangat..
Komen Blog fennibungsu.com
Dee_Arif mengatakan…
Blognya warna warni ya mbak
Semoga tahun ini lebih berwarna lagi dan tetap semangat ngeblog nya ya mbak
Komen Blog fennibungsu.com
Cindi mengatakan…
Keren banget sih Mba bisa konsisten nulis dan setuju banget sih apapun jenis tulisannya yang penting blog terisi dan memberi manfaat. Ah, semoga nular semangatnya ke saya juga Mba ^^
Mengenai Saya
Fenni Bungsu
Hi, #SemangatCiee jumpa dengan daku Fenni - si Milenial yang suka menulis tentang hal yang bermanfaat. Untuk bekerjasama bisa melalui email ke: fenni(dot)bungsu(at)gmail(dot)com ��Terima kasih��
Cari Blog Ini
BPN
BPN
Logo Komunitas BRT Network
Bplus
Bplus
Bloggerhub
Bloggerhub
KEB
KEB
MBC
MBC
KSB
KSB
Intellifluence
Intellifluence