Ngobrolin teknologi di blog Fenni Bungsu pas weekend semoga bisa menambah curcolan plus wawasan hehe. Soalnya kalau udah membicarakan bidang tekno ini mungkin ada yang semangat, tetapi juga ada yang malas dengan alasan “Saya nggak paham soal teknologi.”
Hmm,
terdengar aneh bin janggal, tetapi ya mau bagaimana lagi, mungkin saja memang
beneran dia nggak paham sehingga mau dilakukan persuasif seperti apa juga nggak bakal
masuk. Terkecuali bila keinginan sendiri mau berubah pikiran dan terbuka jiwanya untuk
menerima bahwa jaman now ini, jika tidak memahami tentang teknologi tentunya
akan banyak tertinggal.
Pahami Sekitar dalam Berkenalan dengan Teknologi
Coba saja ditengok kanan-kiri-depan belakang di sekitar kita, mungkin sudah pada kena virus nunduk alias mantengin hape terus. Padahal bisa saja “nggak ada pesan masuk buat dia,” Hanya jempolnya saja yang sibuk scroll ke atas - ke bawah pada layar ponselnya.
Belum lagi terdengarnya sahutan, “Paket..!” bahkan juga tiba-tiba di depan rumah sudah ada motor atau mobil yang parkir dalam keadaan menyala karena menunggu seseorang yang memesan taksi/ojek daring. Yakin, masih belum ingin memahami teknologi?
Oleh
karenanya, kalau bukan diri kitanya sendiri yang mencoba untuk terbuka menerima
wawasan baru, tentulah akan banyak tertinggal. Sebab sejatinya kehadiran
teknologi memudahkan urusan manusia. Iya, itu bila dilihat dari segi
positifnya, dengan tidak mengarahkan teknologi untuk hal-hal yang negatif.
Hebatnya Kehadiran Teknologi dalam Bidang Keuangan
Seperti misalnya nih kejadian (sebut saja dia mbak M) di hari ini (Minggu 5 Juni 2022). Beliau hendak membeli makanan kesukaan anaknya yaitu sosis di minimarket yang khusus menjual aneka makanan beku. Mbak M memang punya rekening bank, hanya saja saldo di rekeningnya tidak mencukupi untuk dilakukan penarikan tunai.
Jadilah Mbak M pergi membeli sosis tersebut, mengandalkan ponselnya yang sudah dipasangi aplikasi keuangan dompet digital, karena harga yang harus dibayar di bawah Rp 20.000. Dia pun bisa membayarnya mesti tanpa transaksi tunai.
Jika mbak M
tidak memahami teknologi maka dia tidak akan mempunyai dompet digital. Dan bila
Mbak M tidak punya dompet digital, niscaya dia tidak bisa membelikan makanan
kesukaan anaknya. Itu baru tentang teknologi dalam hal keuangan, sudah
memberikan manfaat luar bisa untuk satu orang saja loh.
[Baca Juga: Seberapa Pentingnya Smartphone Buat Kamu]
Website sebagai Penghubung
Begitupun dengan teknologi lainnya seperti website atau kerap disebut dengan laman. Website memiliki peran penting, terutama bagi pemilik usaha, dan perusahaan. Selain menjadi ladang promosi untuk lebih dekat dengan masyarakat, website juga bermanfaat untuk mengetahui update-nya suatu hal. Misalnya saja laman e-commerce untuk belanja, laman berita sebagai teman baca dan sebagainya.
Maka dari itu, penting untuk pemilik website mempunyai nama domain yang mudah diingat. Sebab gunanya domain dalam website tak hanya sebagai penjenamaan diri saja, tetapi juga sebagai penghubung informasi.
Contohnya kamu yang sedang blogwalking ke artikel ini, meski sudah dan mungkin ada yang belum pernah berjumpa secara langsung dengan saya (Fenni Bungsu), tetapi bisa terasa dekat mengenal si penyuka warna biru ini dan mendapatkan informasi unik pasca berkunjung, berkat kehadiran laman blog ini sebagai medianya.
Begitupun sebaliknya, tatkala saya melakukan kunjungan balik ke blog (negara) kamu, saya pun jadi bertambah wawasan tentang suatu hal. Sampai pernah suatu waktu bicara ke keluarga saya, “Ohh, saya tahu info itu tuh, dari blognya si Kak Itu.”
Dari curcolan panjang ini, bisa disimpulkan teknologi itu bermanfaat kok bila memang bijak dalam penggunaannya. Kita bisa menemukan rekomendasi aplikasi yang dapat mendukung keseharian, sat-set-sat-set dalam urusan pembayaran, dan lainnya. Sebab memang kitanya harus membuka diri untuk menerima perubahan jaman, bukan?
30 komentar
\
bagaimana teknologi sangat membantu industri kuliner
sehingga memungkinkan terjadinya produksi masal
Dengan teknologi, semua urusan dapat menjadi lebih efisien dan efektif dalam segala bidang
Dan kita juga harus upgrade diri biar engfak ketinggalan banget tentang teknologi.
Tapi penggunaan teknologi juga kudu bijak ya mbak
Semoga kita semua bisa memanfaatkan untuk keperluan yang baik.