Ini saatnya kamu harus memulai InvestasiKu, menjadi bahan pertimbangan untuk memikirkan tentang kelola keuangan dalam jangka panjang. Pasalnya, menjalani kehidupan ini ada waktunya. Masa ketika sedang berlimpah dana, sekadar cukup untuk kebutuhan sehari-hari, bahkan mungkin ada masanya sedang kekurangan. Oleh karenanya, instrumen keuangan yang ada saat ini seperti menabung, dan berinvestasi, sudah harus dipikirkan secara matang.
Ingin yang seperti apa sih untuk kehidupan di masa tua mendatang? Bisa tidak ya, saat nanti di usia tidak lagi produktif tetap dapat menjalani hari-hari tanpa memikirkan mencari lagi pendapatan?
Kesemuanya bisa terjawab dengan kembali lagi kepada diri kita, sebab yang bertanggungjawab untuk kehidupan yang kita lakoni adalah diri kita sendiri. Dari situlah dilakukan dengan cerdas berinvestasi. Sebagaimana yang disampaikan oleh Pak Firman Marihot selaku Group Head of Probiz Dev PT Mega Capital Sekuritas, saat webinar Cerdas Berinvestasi bersama Komunitas ISB, yakni:
“Hidup seperti roller coaster kadang di atas kadang di bawah, kita tidak tahu kapan masanya tersebut. Namun kita mesti tahu, bahwa segala sesuatu yang kita simpan adakalanya tidak cukup. Selain itu ada batas waktu kita dalam menabung dan berinvestasi. Usia meningkat, maka konsumsi pun meningkat,”
Terlebih lagi saat ini kita melihat harga gas, dan minyak goreng yang meningkat. Padahal saat saya sekolah, kedua harga tersebut terbilang stabil. Soalnya saat itu saya masih bisa main masak-masakan bersama teman, dan membeli minyak goreng dengan harga terjangkau.
Kenaikan di atas memang tidak bisa dielakkan, karena terjadinya inflasi keuangan. Di sini, pentingnya mencari solusi jangka panjang untuk kehidupan kita, yaitu dengan investasi dan perencanaan keuangan.
[Baca Juga: 6 Kunci Kelola Keuangan di Masa Pandemi]
Mengapa Pilihannya adalah Investasi?
Bila merujuk pada KBBI, Investasi merupakan penanaman modal atau uang di suatu perusahaan atau proyek untuk tujuan memperoleh keuntungan. Kalau disimpulkan, intinya adalah investasi itu tanam modal guna mendapatkan keuntungan.
Nah mendapatkan keuntungan itu kerap menjadi landasan untuk memilih investasi. Pasalnya berinvestasi dapat dijadikan sebagai tabungan jangka pendek, menengah, dan jangka panjang. Selain itu modal yang di investasikan harganya pun ikut naik.
Kurang lebih contohnya sebagai berikut, pada tahun 2021 saya berinvestasi di suatu perusahaan senilai Rp 10.000.000,- dalam jangka waktu satu tahun. Setahun kemudian yaitu tahun 2022 ini, uang yang saya investasikan ternyata menjadi Rp 20.000.000, dengan begitu saya mendapatkan keuntungan 10juta, karena mengikuti kenaikan harga saham dari perusahaan tersebut.
Menguntungkan,
bukan?
Jelas, karena
bisa sebagai aset masa depan juga. Apalagi tempat kita untuk menginvestasikan dana
adalah terjamin karena berada di bawah pengawasan OJK, paham alurnya dan memiliki
banyak produk sebagai pilihan untuk kita, seperti investasi saham, reksa dana,
obligasi. Hal tersebut bisa kita dapatkan dengan mudah melalui aplikasi
InvestasiKu.
InvestasiKu untuk Masa Depan Gemilang
InvestasiKu adalah aplikasi investasi yang dapat membantu kita meraih kebebasan finansial yang dikembangkan oleh PT Mega Capital Sekuritas. Berada di bawah pengawasan OJK, dan di bawah naungan PT. Trans Corp, aplikasi InvestasiKu sangat mudah untuk dioperasikan serta memiliki ragam keunggulan, seperti:
- Tersambung dengan ekosistem Trans Corp sehingga kita berpeluang mendapatkan poin (1 poin = 1 rupiah). Selain itu berkesempatan mendapat kupon yang dapat digunakan sebagai potongan belanja.
- InvestasiKu menyelenggarakan edufest dan webinar untuk para penggunanya, agar semakin paham dengan produk-produk keuangan. Dengan begitu selain mendapatkan keuntungan karena berinvestasi, sekaligus juga memperoleh wawasan tentang finansial. Nah pada bagian ini, kamu harus follow akun media sosial InvestasiKu, agar tidak ketinggalan informasinya.
Kapan
saat yang tepat investasi saham atau obligasi? dan bagaimana dengan manager investasi untuk reksa dana?
Dengan menggunakan analisa teknikal (chart pergerakan saham selama beberapa waktu ke belakang) dan analisa fundamental (bisa melihat laporan keuangan perusahaan). Untuk manager investasi di InvestasiKu, adalah orang-orang yang kredibel di bidangnya. Jadi tidak tidak perlu khawatir.
Disarankan buat yang baru ingin bertransaksi jangan berinvestasi saham kecuali belajar dulu, atau ikut webinar seperti belajar di InvestasiKu yang menyelenggarakan webinar dan edukasi yang diadakan di InvestasiKu.
Lalu
bagaimana cara berinvestasi di InvestasiKu?
Hal pertama yang dilakukan adalah pastikan kamu sudah mengunduh aplikasi InvestasiKu, melalui klik gambar berikut ini:
Selanjutnya,
isi data diri dan tunggu OTP yang dikirimkan ke nomor ponsel kita untuk
menyelesaikan pendaftaran akun.
Saat memiliki akun InvestasiKu, sudah siap nih untuk bisa mendaftar RDN atau Rekening Dana Nasabah. Ini bertujuan agar kita bisa memulai investasi. Caranya dengan klik fitur “portofolio”, lalu ikuti langkah-langkah yaitu validasi KTP, isi formulir pembukaan rekening Investasi dan verifikasi Biometrik. Lalu tunggu email notifikasi dari tim InvestasiKu.
Praktis untuk mulai menanamkan modal, apalagi bersama InvestasiKu akan mendapatkan wawasan kekinian tentang produk investasi. Sehingga dapat memberikan manfaat yang berarti.
[Baca Juga: Stabilkan Keuangan, Jangan Lengah di Tengah Pandemi]
Oh iya, saat saya mengikuti webinar bersama Pak Firman, beliau berpesan bahwa, trik memilih manager investasi agar tidak dikelabui ala Pak Firman yaitu dengan melihat dari kinerja (history-nya) reksadana tersebut. Selain itu, jangan berinvestasi memakai uang pinjaman online (pinjol), dan usahakan jangan menggunakan uang bulanan atau uang dapur. Namun dari menyisihkan uang kecil, dan pendapatan tetap. Jadi berinvestasi bukan dari kebutuhan jangka pendek. Bagaimana kamu sudah siap berinvestasi?
63 komentar
Karena Investasiku merupakan bagian dari CT Corp
dan kebetulan adikku kerja di Bank Mega sebagai kepala cabang
jadi tahu banget betapa kompetennya meereka
Jadi nggak bakalan ketipu kayak yang terbujuk investasi bodong ala para crazy rich itu
Kalau masuk jaringan Trans Corp, wah, jadi pengen punya nih
kondisi keuangan harus benar-benar sehat
jadi berinvestasi jg harus punya dasar dan tujuan yang jelas alias tidak ikut ikutan supaya tercapai tujuan yang diinginkan
paling mudah memang reksadana dan kudu diliat lagi tujuan investasinya
Syukurlah, zaman now semakin mudah untuk investasi. banyak pilihan, asalkan pilih yang sudah diawasai oleh OJK.
Investasi jg bnyk produknya. Salah satunya aku jg udh masuk saham. Jd pgn cobain produk reksa dana dan obligasinya. Smg lekas dirilis ya biar dapat cuan. Lumayan transaksinya dpt poin dan bs ditukar di merchant CT Group.
Dan menyikapi dengan bijak begini akan memberikan kemudahan kemudian.
Investasiku adalah salah satu solusi keuangan masa depan.
start small dulu smbil belajar investasi
Tapi ya itu, memilih platform invest yang serius dan terpercaya juga harus terencana dengan baik, seperti investasiku ini, yang sudah memiliki izin dari OJK, tentunya sudah lebih aman ya, kak?
aku pun juga lagi belajar dan mencoba investasi dalam skala kecil
dengan harapan apa yang saat ini kita usahakan akan berbuah hasil lebih baik di masa mendatang