Pengalaman pertama menggunakan Scarlett Face Care, antusias saya rasakan. Maklum saja, kesan pertama saat menggunakan body care-nya, sudah terasa dimanjakan dengan Scarlett dalam hal merawat tubuh. Oleh karenanya, ketika Scarlett mengeluarkan produk baru dalam bentuk cream untuk wajah, saya tidak ingin melewatkan kesempatan baik ini.
Alasan lain saya ingin menggunakan Scarlett face care, karena ingin menghilangkan rasa patah hati ini, karena melihat jerawat kecil di sekitar rahang pipi kanan. Eh dah, patah hati mengobatinya malah dengan merawat wajah, haha.
Psst, jangan salah loh, agar lekas move on dari bayang-bayang dirinya, selain dengan membuka hati untuk yang lain (ehem…), perlu juga untuk menjaga kesehatan kulit wajah agar tetap sehat, sehingga saat orang melihat wajah kita, tidak ada yang tahu bahwa kita sedang berlara hati, karena wajah tetap sehat dan glowing (yess banget kan falsafah si SemangatCiee ini).
Dua Varian Scarlett Face Care Buat Kamu
Nah lanjut lagi gaess, ke bahasan awal. Jadi Scarlett Face Care yang mengeluarkan cream barunya ini, menyediakan dua varian yang dapat disesuaikan dengan kondisi kulit wajah kita, yaitu:
Varian
Acne Series
Dari namanya pasti kamu sudah tahu ya, bahwa ini ditujukan untuk kondisi kulit yang berjerawat dan jerawatnya sedang meradang. Produk varian Acne Series yaitu Acne Serum, Acne Day Cream, dan Acne Night Cream. Kamu dapat langsung mengenali kemasannya yang berwarna ungu.
Manfaat dari varian acne series ini, sangat membantu kulit wajah kamu agar tetap lembab, menghidrasi kulit, menyamarkan pori-pori dan garis halus pada wajah. Serta yang paling penting yaitu membantu meredakan peradangan jerawat, dan menyembuhkan jerawat.
Kok manfaatnya sebagus itu? Ada kandungan apa sih?
Nih, ada CM Acnatu, Poreaway, Double Action Salicylic Acid, Natural Vitamin C, Natural Squalane, Hexapeptide-8, Aqua Peptide Glow, dan Triceramide.
Varian Brightly Series
Cerahkan wajah agar suasana hati menjadi lebih cerah, yups banget kan. Nah Varian Brightly Series inilah yang langsung saya order melalui whatsapp di 0877-0035-3000. Kemasannya yang serba pink alias warna merah jambu menambah keceriaan untuk me time.
Untuk kandungan varian Brightly Series adalah: Niacinamide, Hexapeptide-8, Glutathione, Rainbow Algae, Aqua Peptide Glow, Rosehip Oil, Poreaway, Triceramide, Natural vit C, dan Green Caviar. Sedangkan manfaatnya sangat bagus untuk kulit wajah kita karena dapat meningkatkan kelembaban dan elastisitas kulit. Kulit wajah pun menjadi cerah, bekas jerawat memudar, menyamarkan pori-pori dan garis halus, serta mengencangkan kulit wajah.
Loh kok si Fenni Bungsu malah
memilih face care Scarlett Whitening yang varian Brightly Series, bukannya yang
varian Acne Series kan
dia ada jerawat?
Sebab, jerawat kecil yang terdapat di kulit wajah saya, bukanlah radang jerawat yang sedang memerah, melainkan karena si maskne, hehe. Selain itu juga kondisi kulit wajah saya bukan berminyak yang memacu jerawat, tetapi normal walau mengarah ke berminyak. Jadi saya lebih memilih yang varian Brightly Series.
Terus hasilnya bagaimana? Yakin itu jerawat kecil bisa bubar?
Nah ini dia, ulasan selengkapnya, Pengalaman Pertama Saya Menggunakan Scarlett Face Care Varian Brightly Series.
Scarlett Brightening Facial Wash untuk Cerahkan Kulit Wajah
Sebelum kita menggunakan krim wajah maupun serum, pastikan bahwa kulit wajah sudah dalam keadaan bersih. Maka dari itu, kita dapat membersihkannya menggunakan Scarlett Brightening Facial Wash yang dapat digunakan untuk semua jenis kulit.
Dengan berbentuk seperti botol, Scarlett Brightening Facial Wash berisi 100 ml ini sangat nyaman digenggam. Tutup botolnya flip top sehingga memudahkan produk untuk dikeluarkan, termasuk Rose Petal nya.
Untuk menggunakan produk ini, saya basahi wajah lebih dulu dengan air. Lalu aplikasikan produk ke seluruh wajah, dan leher. Aroma yang tercium pun sangat aman di hidung. Saat pembilasan dengan air, sangat mudah dilakukan. Ini karena Scarlett Brightening Facial Wash tidak banyak mengandung busa.
Hasil yang saya rasakan, kulit wajah terasa bersih dan kering, tetapi tidak seperti ketarik. Wajah sudah bersih, maka kita lanjutkan nih dengan serum yang dapat digunakan untuk semua jenis kulit, yaitu Scarlett Brigthly Ever After Serum.
Scarlett Brigthly Ever After Serum
Scarlett Brigthly Ever After Serum menurut saya ini serum yang asik digunakan. Sebab tidak beraroma, jadi kamu yang seperti saya sensitif dengan wewangian, sangat pas menggunakan serum terbaik dari Scarlett by Felicya Angelista ini.
Teksturnya cair, bukan liquid, sehingga meresap ke kulit sangat baik dan cepat. Tinggal ambil serumnya dengan tutul pipetnya, lalu pasang di titik bagian wajah yaitu dahi, pipi kanan dan pipi kiri. Penggunanya bisa dilakukan saat siang dan malam. Kalau saya menggunakan Scarlett Brigthly Ever After Serum sebelum day cream maupun night cream.
[Baca Juga: Ini Tips Pilih Skincare yang Tepat untuk Hijabers]
Scarlett Brightly Ever After Cream Day & Night
Wajah sudah dibersihkan dan sudah menggunakan serum, cuss kita lanjutkan menggunakan Scarlett Brightly Ever After Cream. Untuk penggunaan Scarlett Brightly Ever After Cream Day saya lakukan sekitar pukul 8 pagi, selepas solat Dhuha.
Untuk krim siang ala Scarlett by Felicya Angelista ini terasa ringan, teksturnya tidak begitu kental, dan mudah dibalurkan ke kulit. Asiknya nih tidak white cast. Pada bagian kotak kemasan serta bagian potnya, yang krim siang ini warnanya putih-pink.
Sedangkan untuk Scarlett Brightly Ever After Cream Night teksturnya lebih kental ketimbang krim siang, tetapi tidak terasa berat setelah diaplikasikan ke kulit wajah. Untuk kemasan kotak dan potnya, yang krim malam ini warnanya pink full.
Baik
krim siang maupun krim malam, keduanya tersedia dalam bentuk pot kaca, dengan
berat isinya adalah 20 gram. Untuk aroma kedua krim itu hampir sama tidak
menyengat, tapi tetap segar. Kulit wajah pun terasa lembab, tidak berminyak. Senangnya,
pasca menggunakan Scarlett Brightly Ever
After Cream Night adalah saat paginya kulit wajah terasa kenyal dan sehat.
Dari penggunaan yang saya rasakan selama kurang lebih 11 hari, mencoba satu Rangkaian Face care Scarlett Varian Brightly Series yaitu selain lembab, si jerawat saya yang kecil itu pada pergi tanpa pamit, hehe. (Lah…, masa yak harus pamit, yang ada malah meninggalkan jejakmu dong, haddeh fennibungsu)
Ini yang membuat saya tidak menyangka, bahwa menjatuhkan pilihan pada produk Face care Scarlett Varian Brightly Series adalah hal yang tepat, karena memang jejak si jerawat kecil tidak ada bekasnya. Kalau seperti ini, tentu menjadi SemangatCiee bagi saya untuk menggunakannya secara rutin kedepannya.
[Baca Juga: Alasan untuk Selalu Mengingat Scarlett Whitening Body care]
Apalagi asiknya menggunakan rangkaian Face care Scarlett, sudah teruji bebas Merkuri & Hydroquinon, serta Registered by BPOM. Makanya, kamu yang mau memesan semua produk Scarlett face care ini bisa juga loh melalui Line (@scarlett_whitening), dan Shopee Mall: Scarlett Whitening Official Shop, dengan harga per produknya yaitu Rp 75.000,-
Jadi untuk membuat wajah menjadi lebih cerah tak pakai ribet, yang penting juga diimbangi dengan pola hidup sehat, minum air putih yang cukup, dan tidak perlu memikirkan hal yang tidak penting, alias jangan kelamaan patah hati, eh dibahas lagi yang di paragraf kedua tadi, haha. Lah iya kan, bila hati bahagia, maka yang terpancar di wajah pun juga makin bahagia, karena melakukan me time yang asik dengan rangkaian face care Scarlett by Felicya Angelista.
37 komentar
bahkan serumnya sudah habis dua botol
emang bagus kualitasnya
Aku udah coba serum sam facil washnya kak. Mantul
Tapi masih progress nih. Ntar sekalian mu coba day and night cream nya biar sepaket dn hasil nya juga maksimal
Aku udah coba serum sam facil washnya kak. Mantul
Tapi masih progress nih. Ntar sekalian mu coba day and night cream nya biar sepaket dn hasil nya juga maksimal
facial wash dan serum dari Scarlett Whitening ini
emang kece hasilnya