7+1 Lagu Westlife Buatmu Terbang Tanpa Sayap -- Hai, hai #SemangatCiee, kita simak yuk lagu Westlife yang membuat terbang tanpa sayap. Ini sebagai penunjang semangat menikmati hari-hari mu ya, terutama di masa seperti saat ini untuk
melakukan Work From Home dan Social Distancing. Makanya saya mau mengajak kamu untuk membahas tentang musik.
Bila pada tahun lalu saya sudah
menceritakan tentang 11 Lagu The Rasmus yang Asyik. Maka kini saya bakal
membawa kamu semua dengan lagu-lagu lainnya. Kelompok musik yang
satu ini berasal dari Irlandia, dengan formasi awal yaitu Mark Feehily, Shane
Filan, Nicky Byrne, Bryan McFadden, dan Kian Egan. That’s right, here they are, Westlife 😘.
Sayangnya dengan resign-nya Bryan, sempat membuat saya sedih. Sebab saya menganggap formasi mereka berlima itu
pas banget, baik dari komposisi suara maupun saat di panggung.
Kenapa juga sih
harus solo karir kan.. (hix ambil tisu). Cuma yah itu sudah menjadi keputusan
suami dari Kerry Katona (mantan anggota girl band Atomic Kitten), dan nggak
dinyana dengan berempat pun Westlife sukses membuat 8 album saat ini, yaitu:
Spectrum (2019), Gravity (2010), Where We Are (2009), Back Home (2007), The
Love (2006), Face to Face (2005), Allow Us to Be Frank (2004) dan satu album kompilasi
yaitu Released (2005).
Waktu jaman sekolah, temen saya selalu
suka menceritakan lagu-lagunya Westlife. Sampai hapal saat itu liriknya,
hahaha..😜 Bahkan dulu
guru seni musik saya memasukkan lirik lagu Westlife buat dijadikan soal UTS.
Jadinya
buat temen-temen saya yang nggak suka sama boyband, pada bertanya deh pas saat
ujian itu 😂. Atas dasar itulah, yuk ah kita bertembang
kenangan ceria, dengan 7+1 Lagu Westlife Buatmu Terbang Tanpa Sayap.
1
Hal Khusus untuk Bahas Lagu Recycle
Yups, sebagai boyband yang hadir di tahun 90-an dan masih bersinar
hingga saat ini, Westlife pun juga membawakan lagu yang di-recycle
ulang, tentunya dengan gaya dan ciri khas mereka sendiri, diantaranya seperti:
- Nothings Gonna Change My Love for You dari George Benson (1985), rilis oleh Westlife tahun 2006.
- I Have A Dream dari ABBA (1979), rilis oleh Westlife tahun 1999.
- You Raise Me Up dari Secret Garden (2002), rilis oleh Westlife tahun 2005.
- Up Town Girl dari Billy Joel (1983), rilis oleh Westlife tahun 2001.
- More Than Words dari Extream (1991), rilis oleh Westlife tahun 1999.
- Season in The Sun dari Terry Jacks (1974), rilis oleh Westlife tahun 1999.
- Mandy dari Scott English (1971), rilis oleh Westlife tahun 2003.
- When You Tell Me That You Love Me dari Diana Ross (1991), rilis oleh Westlife tahun 2003 yang berkolaborasi langsung dengan penyanyi aslinya.
- Total Eclipse of The Heart dari Bonie Taylor (1983), rilis oleh Westlife tahun 2006.
Hebat kan..kan… si Fenni Bungsu meski
beloman lahir di jaman itu bisa tahu wkwkwk😂. Eh atau diantara kamu sekalian
yang sedang membaca artikel ini ada yang lahir di tahun rilisnya lagu di atas,
hehe. Yups, jaman now kita bisa cari sumbernya by Mamang Wiki dan Mbah Gugel. Lagi
pula kalau kamu sering dengar radio, puter channel sana sini, lagu-lagu dari
westlife tentu nggak bakal asing di dengar. Baiklah kita lanjut dengan 7 lagu lainnya.
World of Our Around
Dari keempat personil Westlife
pastinya ada yang membuat kita suka. Ya itulah, karena sukanya saya kepada Shane tiap lihat video di lagu World of Our Around itu kesemsem aja dengan
penampilannya yang #KetjeCiee, apik
dengan jasnya sambil berkata, “What am I
doing without you?”
If I Let You Go
Lagu ini lagi-lagi membuat gemes banget saya melihat Shane, belum lagi kalau dengar radio lagu ini diputar
terus di radio. Bukan meleleh lagi sih hati, tapi ada kesan tersendiri seakan
tidak ingin melepas dia pergi. Untungnya Abang Tua pernah menuliskan chord
gitar lagu If I Let You Go ini di buku lagu Kakak kedua. Sangking
senengnya, sampai pernah menggenjreng gitar meski itu buku sudah tidak tahu
keberadaannya, hihi.
And once again i’m thinking about, taking the easy way out (teloleng loleng..loleng..) but if i let you go, i will never know.
Flying Without Wings
Perasaan dari tadi saya menerangkan
lagu pilihan dari Westlife ada kaitannya terus ya sama Shane, hahah. Ya, kan
namanya juga ganteng jadi seneng aja melihat dia. Makanya sayap tidak
diperlukan lagi untuk terbang, karena kata Shane kan, “I’m flying without wings”.
My Love
Dari judulnya saja, My Love, sudah terlintas liriknya akan
seperti apa. Mengena di hati, dan masih cocoklah ya disampaikan kepada orang
yang kita kasihi bukan hanya pasangan kekasih saja, tapi juga keluarga yang mungkin
berada jauh dari keberadaan kita. Dengan menyampaikan doa rasa rindu bisa
terobati, so i say a little prayer.. (lanjutkeenn,
hehe).
[Baca Juga: 11 Lagu The Rasmus yang Asyik
Open You Heart
Dari judulnya saja seperti sebuah
harapan agar orang yang dikasihi membuka hatinya untuk menerima. Hayoo, siapa
di sini yang ditembak/dilamar dengan lagu Open
You Heart, hahah. Kalau tidak salah lagu yang masih satu album dengan If I Let You Go ini tidak ada video
klipnya. Namun begitu, bagi saya tidak masalah yang penting tetap bisa
dinikmati.
salah satu bagian depan album westlife |
What Makes a Man
Kamu yang penasaran bagaimana
sebenarnya perasaan laki-laki, eea, mungkin lagu What Makes a Man ini bisa mewakili. Inti dari lagu Westlife yang
dirilis tahun 2000 ini kurang lebih adalah jalinan komunikasi. Pertama kali
dengar lagunya, karena kakak kedua saya sering menyetelnya, hehe. Pas didengar,
oh ternyata gitu. Eh, apa coba nggak jelas dah si Fenni.
Better Man
Lirik lagu Westlife yang dirilis pada
tahun lalu ini yaitu 2019, boleh dikatakan seperti penekanan lebih dalam lagi
dari What Makes a Man. Ilustrasi di
dalam videonya kalau dapat saya katakan lebih simple, karena keempat personil menyanyikannya
di dalam studio, dan Shane tetap ganteng, hehe.
sumber channel youtube Westlife |
Kuy coba ceritakan di kolom komentar kalau
kamu punya kenangan apa sama lagu-lagu Westlife. Bisa dari kisahnya, lagunya
itu apa, dan kapan, soalnya saya kepo, lahh... Nggak sih, biar kita bisa saling
tukar cerita. Baiklah, sampai jumpa pada episode selanjutnya. Tetap jaga
kesehatan ya dan jangan lupa panjatkan doa kepada-NYA.
62 komentar
Malah itu lagu2 recycle-nya, sebagian besar masih ada dalam memori saya, saya dengar dari penyanyi aslinya dan di zaman itu saya suka dengar radio 😁
Lagu2nya enaaakk, sopan banget didengerin di kuping.
dan tentu saja muka mereka yg imut2 memanjakan mata hahahahahah
Ada satu favorit saya yang yang ngga diulas, nih...
Soledaad
In my heart you were the only..
And your memory lives on
Why did you leave me
Sooooledaaad....
Tuukan autonyanyik dehh
Aku sukaaaa semua lagu Westlife.
But I agree with you, lirik I'm Flying without wings itu, sesuatu!
Bagian ini favoritku:
Well, for me it's waking up beside you
To watch the sunrise on your face
To know that I can say I love you
At any given time or place
It's little things that only I know
Those are the things that make you mine
And it's like flying without wings
‘Cause you're my special thing
I'm flying without wings....
Duh zaman kuliah kalau aku sih.
Inget banget tiap perjalanan menuju kampus naik bus, pasang earphone, dengarin westlife trus tidur :D
Aku tahu lagu yang di recycle di atas dari penyanyi asli sampai di rilis ulang. Setua itu ternyata aku ya haha
Jaman SMA dan kuliah plus kerja negfans Westlife..eh pas nikah suami punya koleksi kasetnya , kalau denger lagu itu, jadi nyanyi berdua karena hapal liriknya
Dari jaman aku SMA, kuliah sampe punya anak lagunya masih enak banget didengerin.
Easy listening.
Dulu tu mereka udah keliatan keren sekali, tapi kalau liat video clipnya lagi zaman now suka senyum2 sendiri haha
Etapi yang better man, saya kurang familiar.
Aku jadi merasa kita seumuran, hahaha....((aku muda-mudain, biar ketje))
Aku juga fans Westlife. Dan aga kecewa karena tau kehidupan pribadi Mark. Karena aku fans - nya Mark.
Aku jadi ingat, dulu pernah punya nama ngarang.
Katie Renie Byrne Feehily.
Bhahahahah~